13 Daftar Film Zombie Terbaik paling Menegangkan [Seram]

13 Daftar Film Zombie Terbaik paling Menegangkan [Seram]
Ada banyak sekali pilihan hiburan di saat untuk mengisi waktu luang, nahh salah satu yang bisa kamu pilih adalah dengan menonton Film atau match movie. Menonton film adalah pilihan yang cukup baik dan worth it mengingat kalau saat ini musim hujan sehingga lebih baik mengisi dengan istirahat dan asyik-asyik dengan keluarga atau juga dengan anak-anak dengan menonton film kesukaan.

Akan tetapi bagaimana kalau kamu hanya anak kost yang hidup sendiri di kota perantauan, jelas mengisi liburan hanya dengan hal-hal yang gabut. Tapi tenang kok bagi kamu yang sendiri dan sedang merantau lebih baik kamu ikuti saja kebiasaan menonton film di saat liburan karena asyik banget apalagi film tersebut berbau horor atau zombie-zombie gtu.

Pasti akan membuat kamu merasa waah dan merasa tertantang adrenaline pada dirimu sebab kamu akan dibawa terus berdetak jantungnya dengan aksi dari para zombie yang terus ingin memangsa aktor pada film zombie tersebut.

Laluu apakah ada film zombie yang paling baik atau yang terbaik dan layak di tonton? Tentu saja ada donk karena kami juga kali ini akan membagikan list film zombie yang terbaik dengan rating sebagai film zombie terbaik sepanjang masa, kami jamin kamu akan merasaakna tegang dan dag dig dug jantungnya.


TRAIN TO BUSAN - 2016


Film zombie terbaru ini salah satu yang terbaik sih. Jalan ceritanya original dan cukup menegangkan.S eorang ayah harus menyelamatkan anaknya dari serbuan zombie mematikan yang tidak sengaja berada satu kereta dengannya. Mampukah sang ayah menyelamatkan anak satu-satunya? Kamu wajib banget nonton film Korea zombie yang satu ini!

EVIL DEAD II - 1987


Ini adalah salah satu film zombie terbaik yang pernah di buat. Bahkan, sequel pertamnya tidak sebagus film keduanya. Kamu akan merasa banyak plot hole di film ini jika kamu tidak menonton film pertamnya, karena banyak adegan yang terkait. Kami jamin sih, film zombie ini sangat menegangkan! Jangan nonton sendirian kalau kamu gak berani!

ZOMBIELAND - 2009


Film Zombieland adalah salah satu film zombie favorit karena penuh dengan adegan kocak. Zombieland menceritakan Amerika ketika sedang diserang wabah sapi gila yang bisa mengubahbah manusia menjadi zombie gila. Seorang mahasiswa yang tidak tertular, melarikan diri dari asramanya di austin ke columbus untuk memastikan apakah orang tuanya masih hidup. Bagaimana petualangan selanjutnya di film ini? Tontotn sampai habis ya guys!

THE EVIL DEAD - 1981


Ini adalah seri awal dari sequel berikut-berikutnya dari film Evil Dead. Sinopsis film ini menceritakan kisah lima sahabat yang sedang berlibur ke sebuah kabin terpencil di hutan dan kejadian mengerikanpun mengintai mereka. Secara tidak sengaja mereka tak sengaja memutar video yang mengandung mantra dan membangkitkan 'iblis jahat' yang mengerikan. Iblis-iblis pun lepas dan membunuh mereka satu-persatu. Adakah yang berhasil selamat?

RE-ANIMATOR - 1985


Film ini menceritakan tentang seorang mahasiswa kedokteran dari kampus yang terkenal horor. Sang tokoh utama memiliki seorang teman 'kostan' baru yang menyewa kamar di apartemennya, dan kejadian mengerikanpun dimulai. Serum penghidup orang yang telah mati berhasil diciptakan dan membawa bencana. Kampus kedokteran itupun akhirnya diteror oleh zombie-zombie mengerikan.

RETURN OF THE LIVING DEAD - 1985


Pernah dengar pertanyaan "Zombie mana bisa lari kenceng?" Nah, film ini nih asal muasalnya! Film ini banyak menghasilkan seri-seri selanjutnya yang tidak kalah seram dan menakutkan. Kalau kamu tidak berani nonton film horor sendirian, tidak menyarankan untuk menonton film ini. Dijamin, film zombie terbaik sepanjang masa ini 100% bikin gak bisa tidur!

SHAUN OF THE DEAD - 2004


Ini salah satu film zombie terbaik sepanjang masa dan menjadi film dengan bertema zombie favorit. Sepanjang film, antara ketawa-ketawa ngakak dan ketakutan secara bersamaan!

Salah satu adegan favorit adalah pada saat sang tokoh utama harus membunuh ibunya sendiri yang menjadi zombie.


DAWN OF THE DEAD - 1978


Seorang perempuan gagal melewatkan malam romantis dengan kekasihnya lalu berganti dengan malam horor penuh zombie yang mengerikan. Adegan mengerikan seperti terjebak di mall bersama ribuan zombie dan aksi harus menyelamatkan diri juga tidak absen di dalam film ini. Dawn of The Dead yang merupakan salah satu film zombie terbaik sepanjang masa ini, dianggap sebagai salah satu film zombie tersukses sepanjang masa.

World War Z - 2013

Sudah bukan rahasia lagi, kalau film zombie yang diperankan oleh Brad Pitt ini memang sangat terkenal. Kebanyakan film zombie tidak memiliki alur yang jelas dan hanya berpatok pada bagaimana kekagetan dan skoring meledak-ledak tersampaikan dengan baik. Tapi di film ini kamu tidak akan kecewa karena semuanya dikemas dengan pas.

Bercerita tentang Garry Lane yang bertugas mencari formula penangkal zombie. Dia harus berjuang sendiri dan meninggalkan istri dan anaknya supaya seluruh dunia bisa diselamatkan. Pengorbanan, keberanian dan kecerdasan Lane bakal bikin kamu takjub.

The Crazies - 2010)

Ketika kamu melihat poster film ini, bisa jadi kamu akan langsung menolak untuk menontonya. Ya, bisa dibilang The Crazies adalah film gore yang tidak cocok untukmu yang takut darah. Disutradari oleh Breck Eisner, film ini tembus box office dan berhasil mendapat keuntungan lebih dari 30 juta dollar selama penayangannya.

Ceritanya adalah tentang sepasang suami istri yang berjuang bertahan hidup di tengah kepungan zombie di kota mereka. David dan Becca harus dipisahkan karena kehamilan Becca membuatnya memiliki suhu tidak teratur dan dianggap sudah terinfeksi. Kamu akan melihat perjuangan heroik David untuk bisa bersama dengan istrinya lagi.

The Walking Dead - 2010

Seria TV asal Amerika Serikat ini cukup banyak diminati sejak waktu tayangnya tahun 2010. Film ini diangkat dari komik dengan judul sama yang bertemakan tentang zombie dan ditulis oleh Robert Kirkman. Diperankan oleh aktor kenamaan seperti Steven Ogg, Andrew Lincoln dan Norman Reedus, jelas The Walking Dead jadi tontonan bergengsi yang layak dinikmati.

Ceritanya adalah tentang sekelompok orang yang mencoba bertahan hidup dari semua orang di kotanya yang sudah berubah menjadi zombie. Bersama-sama, kelompok ini bukan hanya berjuang untuk melawan zombie tapi juga kelompok lain yang menginginkan persenjataan yang mereka miliki.

DEAD ALIVE:BRAINDEAD - 1992

Tahukah kamu bahwa film zombie terseram ini ada sedikit unsur Indonesia di dalamnya? Tepatnya, virus zombie yang diceritakan di dalam film ini berasal dari kera asal Sumatera Selatan. Kengerian zombie di film ini dimulai saat Lionel berusaha menyembunyikan zombie-zombie tersebut di rumahnya. Apakah Lionel akan berubah menjadi zombie atau malah menyembuhkan zombie tersebut? Nonton sekarang film ini guys!

RESIDENT EVIL SERIES - (2002-2016)


Menurut sih ini film zombie ngeri se-ngeri ngerinya karena sudah lebih dari 10 tahun film seri zombie ini dibuat. Tentu saja, bintang film ini adalah Milla Jovovich yang selalu setia memainkan film ini sejak 10 tahunan yang lalu. Diangkat dari game zombie yang sudah melegenda dan terkenal, film ini masih berkutat tentang kejahatan perusahaan Umbrella yang mengeluarkan virus Zombie yang menghantui dunia, Kita tunggu saja ending film zombie ini! Apakah Alice bisa menyelamatkan dunia dari Zombie mengerikan?

Itulah 13 film zombie yang menurut Camumas paling seram dan rekomendasi banget buat kamu yang suka dengan film yang sedikit trhiller atau yang hal yang berbau darah dan bunuh membunuh.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel